Tuesday, December 31, 2013

[Mainan Baru] - Quora, SocMed yang Bikin Pinter

Berawal dari buka-buka blog Pak Sunu Wibirama dan ingin follow blognya, ternyata tidak ada menu follow seperti di blogspot. Tapi ada icon Quora yang bisa di follow.
Pikirku "Hah, social media apa lagi ini!!" Males banget nambah-nambah akun socmed. Facebook, twitter, G+, academia, pinterest, instagram, dll, dll ....
Sudah mau cus aja menjablaikan quora, tapi ujung-ujungnya penasaran juga :D

Baiklah, berawal dari sign up, semakin terjerumuslah aku lebih dalam. Kemudian disuruh milih-milih topik yang menarik bagi kita.
Rencana mau follow minimal topik aja buat syarat daftar, tapi tapi tapi semakin scroll ke bawah sepertinya banyak pilihan topik yang melambai-lambai mendorong jemariku untuk klik topiknya. Walhasil dalam kunjungan pertamaku di quora, aku sudah follow 62 topik. Ufufufu......



Selesai sign up mulailah aku menjelajahi si quora ini. Dan dan dan..... ternyata memang banyak topik yang menarik yang bisa jadi menambah khasanah keilmuan kita. Pada akhirnya, semakin ketagihan lah aku dengan si quora. Bacaan baru meeen..... Sekarang aku tau alternatif lain selain info-info di twitter kalau ada waktu kosong di kantor.

By The Way, quora ini juga bisa diintegrasikan dengan facebook... kamu bisa upvote dan share ke fb juga (mungkin sih, soalnya aku ga mau menghubungkan quora ku dengan fb :D)

Sebagai penutup, kita sistematiskan dulu definisi quora. Jadi, quora adalah
Quora is a question-and-answer website where questions are created, answered, edited and organized by its community of users. The company was founded in June 2009, and the website was made available to the public on June 21, 2010. (source:http://en.wikipedia.org/wiki/Quora)

Sekian cuap-cuap hari ini. Yang belum kenal quora, selamat berkenalan dan bersenang-senang di dalamnya. Semoga bermafaat ^_^





1 comment:

  1. salam kenal mbak cantik :D

    Blogwalking dari Andrekocak Blog

    ReplyDelete