Tuesday, July 25, 2017

Niat Baik

 
Niat baik terkadang tidak dibarengi dengan sikap yang benar. Kok bisa? Bisa saja. Misal saja, ada temanmu yang curhat. Seringnya dengan (sok) heroiknya, kita kasih saran dan sok-sok-an membantu. Bukannya membantu, tapi sebenarnya yang kita lakukan malah memperburuk keadaan.
Mungkin ini adalah karma. Kupikir aku dulu banyak berjasa kepada teman-teman karena (kumerasa) sudah banyak membantu permasalahan mereka tanpa diminta.
Tapi nyatanya, apakah yang kulakukan itu benar?
Kupikir aku sudah cukup bijak menasehati mereka yang curhat padaku. Menyampaikan teori-teori "ideal" yang kutahu. Padahal, aku sendiri bahkan belum pernah merasakannya.
Semakin tua (#uhukkk) kusadar, benar-benar sadar, bahwa
"Ngomong saja gampang"
 Prakteknya? beuh..... Ya Allah, hamba tobat. Please... ampuni hamba.... >____<


No comments:

Post a Comment